RMN Asahan, 19/05/2024
Maneger Kebun Pasir Mandoge Khoiruddin Lubis resmikan Rumah Tahfidz Putri, Jum’at (17/05/2024).
Acara berlangsung di Emplasmen Kebun Mandoge, Kecamatan Bandar Pasir Mandoge, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara.
Khoiruddin Lubis selaku Manajer Kebun didampingi Micam Sitorus sebagai Camat BP Mandoge serta seluruh Karpim melangsungkan acara Potong Pita sebagai tanda di resmikannya Rumah Tahfidz Putri.
Dalam kata sambutannya Khoiruddin Lubis Menager Kebun Pasir Mandoge menyampaikan rasa terimakasih yang setinggi tingginya kepada seluruh karyawan dan semua pihak yang telah bersedia menyisihkan rezekinya untuk mendukung pembangunan Rumah Tahfidz Putri ini.
“Luar biasa,,pembangunan Rumah Tahfidz Putri ini merupakan hasil Swadaya dari Karyawan Kebun dan PKS Pasir Mandoge”
”Alhamdullilah saya sangat berterimakasih kepada Tuhan Yang Maha Esa,karena kita masih diberi kemudahan dan nafas kehidupan. Saya juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh teman teman yang bersedia membantu berdirinya rumah tahfidz putri ini untuk kepentingan masyarakat umum, terutama yang berada di sekitaran Kebun dan PKS Pasir Mandoge.
Saya juga sangat senang ucap Khoiruddin Lubis sebab organisasi MTSI (Majelis Ta’lim dan Syiar Islam ) Unit Kebun dan PKS Pasir Mandoge mempunyai tujuan yang sangat mulia, untuk mewujudkan anak-anak Generasi Emas Penghafal Al-Quran, yang nantinya mempunyai kemampuan untuk mendalami nilai nilai agama Islam untuk masa kini dan masa yang akan datang yang lebih cerah amiin sebut Khoiruddin Lubis.
Selanjutnya kami berharap kepada semua pihak dengan banyaknya penghafal Al Quran di BP Mandoge ini, akan dapat membawa Keberkahan untuk kita semua.
Maka dari itu kata Khoiruddin saya mengajak seluruh komponen yang ada di daerah Kebun dan PKS ini untuk bersatu dalam mewujudkan cita cita, visi, misi dan program yang mulia ini.
Khoiruddin Lubis juga menambahkan Kebun dan PKS Pasir Mandoge sudah memiliki Tahfidz Putri sebanyak 14 orang.
Dan pembangunan Rumah Tahfidz Putri ini, merupakan salah satu cita cita MTSI, Kebun dan PKS Pasir Mandoge .
Setelah sukses melaksanakan pembangunan Rumah Tahfidz Putra di tanggal 21 Agustus 2022 yang lalu dan kini sudah beroperasi, bahkan sekarang rumah Tahfiz Putra telah memiliki 12 siswa yang telah hapal 6 Juz Alquran, mudah mudahan bisa hapal sampai 30 Juz ungkap Khoiruddin Lubis mengakhiri sambutannya.
Sedangkan Micam Sitorus sebagai Camat BP Mandoge juga mengucapkan
”Alhamdulillah, dengan adanya rumah Tahfidz ini bisa semakin banyak perwakilan dari BP Mandoge untuk acara MTQ baik tingkat Kecamatan, Kabupaten/ Kota maupun tingkat Nasional.
Semoga BP Mandoge selalu mendapat keberkahan dari Allah subhanahuwataala serta PTPN IV khususnya kebun dan PKS Pasir Mandoge bisa semakin sukses dan jaya selalu.
Peresmian Rumah Tahfidz Putri tersebut turut hadir Manager Kebun pasir mandoge, Menager PKS Pasir Mandoge, ketua MTSI Pasir Mandoge, Ketua MUI BP Mandoge, Kapolsek BP Mandoge, Camat BP Mandoge, Kepala Desa BP Mandoge serta seluruh Karpim dan Karpel Kebun dan PKS pasir Mandoge.
Acara berlangsung penuh dengan rasa persaudaraan dan hikmat, ditutup dengan doa dan pemberian santunan kepada anak yatim.
rakyatmadani melaporkan dari Asahan Sumatera Utara.(*//Chan)