Dukung UMKM Go Digital, Telkom Witel Sumut Adakan Pelatihan Pemasaran Berbasis Teknologi

7

RMN Medan 17/10/2024.

Telkom Witel Sumut kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung digitalisasi sektor UMKM, khususnya di wilayah Lubuk Pakam. Bekerja sama dengan Rumah BUMN Lubuk Pakam dan Rumah BUMN Medan, Unit Business Services Witel Sumut mengadakan pelatihan pemasaran berbasis teknologi bagi para pelaku UMKM binaan 17/10/04′.

Kegiatan ini dihadiri oleh Manager Shared Service & General Support, Evy Emma Siahaan dan tim, serta Officer Telkom Lubuk Pakam, Rengga Sanditya, yang turut mendukung penyelenggaraan acara.

Fokus utama pelatihan ini adalah optimalisasi Produk Digital Telkom, yang dirancang khusus untuk membantu UMKM mengelola operasional mereka secara digital.
Selama pelatihan, para peserta diberikan sosialisasi mengenai produk digital unggulan Telkom, yaitu Indibiz, Padi UMKM dan Antarez Easy.

Produk ini diperkenalkan oleh Account Manager Business Service Witel Sumut, Zamzami Sormin dan Wulan Alfisahri, yang menjelaskan bagaimana teknologi digital dari Telkom mampu meningkatkan produktivitas dan efisiensi operasional UMKM.

Pelatihan tersebut mendapatkan sambutan antusias dari para peserta. Mereka mengapresiasi pengetahuan yang diberikan terkait Produk Indibiz, Padi UMKM dan Antarez Easy, yang diharapkan dapat mendorong kemajuan usaha mereka dalam menghadapi era digital.

“Kami sangat berterima kasih kepada Telkom Witel Sumut khususnya Rumah BUMN Lubuk Pakam atas pelatihan ini. Produk-produk digital Telkom sangat membantu kami dalam memahami bagaimana teknologi bisa meningkatkan efisiensi bisnis. Harapan kami, dengan dukungan ini, usaha kami bisa lebih berkembang dan mampu bersaing di pasar digital,” ujar Rian, salah satu peserta pelatihan UMKM.

Acara ini ditutup dengan foto bersama serta penyerahan cendera mata berupa produk dari UMKM binaan, sebagai bentuk apresiasi atas kerjasama yang terjalin. Dukungan berkelanjutan dari Telkom dalam digitalisasi UMKM diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi lokal di Lubuk Pakam dan sekitarnya.
( * / Rudi )

Baca Juga :  Klarifikasi Tokoh Masyarakat Batak Mengenai Insiden Kapolsek Perdagangan Membentak Wartawan