Kebun padangmatinggi PTPN IV regional II adakan kegiatan semarak Muharram 1446 Hijriah

17

RMN Simalungun,13/07/2024

Manajemen Kebun Padang Matinggi PTPN IV Regional II dan Majelis Talim Syiar Islam (MTSI) Komisariat Kebun Padang Matinggi mengadakan kegiatan Semarak Muharram 1446 H dengan Tema “Dengan Perayaan Muharram sebagai Momentum Hijrah Menuju Kesuksesan Kebaikan Dunia Akhirat” di Masjid Al Hidaya Sentral Kantor Kebun Padang Matinggi tanggal 13 Juli 2024. Adapun acara yang bertujuan untuk berbagi kebahagiaan dengan diadakannya pemberian santunan kepada anak-anak yatim di lingkungan Kebun Padang Matinggi serta Nagori sekitar sebanyak 35 anak yatim, dan tausyiah agama oleh Ustadz Kamsar, S.Pdi.

Manajer Kebun Padang Matinggi Ir. Suheri Mira Atmaja, S.H. M.Kn. menyampaikan bahwa “Muharram merupakan momentum kita untuk berhijrah menjadi pribadi yang lebih baik lagi dengan senantiasa bermuhasabah diri serta senantiasa mengrefleksikan diri dengan berdoa kepada Allah. Senantiasa memenuhi kehidupan kita dengan semangat optimisme dan penuh pengharapan agar kita dapat meraih kesuksesan dunia akhirat dengan disertai akhlak yang baik”.

Manajer Kebun Padang Matinggi Ir. Suheri Mira Atmaja, S.H., M.Kn. menambahkan “Alhamdulillah kinerja operasional kebun Padang Matinggi masih surplus di semester I 2024 .di Tahun Baru ini semoga kinerja semakin meningkat dengan harapan baru .semangat baru sesuai tagline kebun yakni Doa,berkah,sedekah , kerja keras,kerja cerdas kerja ikhlas kerja tuntas dalam Ridho Allah SWT”.

“Besar harapan di Kebun Padang Matinggi senantiasa berhijrah dari yang baik menuju lebih baik sehingga keberkahan menyertai Kebun Padang Matinggi ”, ujar Ketua MTSI Basis Kebun Padang Matinggi Hamzah Ali.

Agenda ditutup dengan Tausiyah Agama oleh Ustadz Kamsar, S.Pdi. terkait hikmah Muharram. Semarak Muharram 1446 H dihadiri oleh Pengurus IKBI, Forkopimcam terutama dari Nagori-Nagori sekitar kebun. Penyelenggaraan Acara ini dapat berjalan lancar berkat dukungan dari Manajemen, SPBUN, MTSI, dan Ikatan Keluarga Besar Istri (IKBI). Besar harapan acara yang positif ini bisa dilanjutkan di masa yang akan datang.
(*//Chan)

Baca Juga :  Polsek Bosar Maligas Dukung Ketahanan Pangan di Simalungun, Wujudkan Asta Cita Presiden, Serta Dekat dengan Masyarakat